Uncategorized

Real Madrid vs Man City Tak Tayang di Televisi

VIPBANDARQ-Real Madrid dan Manchester City memperebutkan tiket menuju babak 16 besar Liga Champions 2024-2025. Real Madrid vs Man City

Kedua tim akan saling sikut dalam leg kedua babak play-off yang berlangsung di Estadio Santiago Bernabeu, Rabu (19/2/2025) waktu setempat. Real Madrid vs Man City

Jika dikonversi ke waktu Indonesia, pertandingan bergulir pada Kamis (20/2/2025) pukul 03.00 dini hari WIB.

Stasiun televisi Tanah Air tak menayangkan bentrokan Madrid kontra City.

Namun, penggila bal-balan tetap bisa menonton melalui streaming.

Link streaming Real Madrid vs Manchester City tersedia di akhir tulisan ini.

Bertindak sebagai tuan rumah, Madrid punya modal keunggulan agregat satu gol.

Tim ibukota Spanyol memenangi leg pertama di Inggris dengan skor 3-2.

Tiga gol dari Kylian Mbappe, Brahim Diaz, dan Jude Bellingham membawa Madrid mendekati fase gugur kompetisi.

Adapun dua gol City lahir lewat aksi Erling Haaland.

Pelatih Madrid, Carlo Ancelotti, tak mau jemawa meski timnya memiliki keuntungan agregat dan bermain di kandang sendiri.

Juru taktik asal Italia itu juga menyatakan siap bertanggung jawab jika Mbappe dkk gagal melewati adangan raksasa dai Manchester dan tak lolos ke fase knock-out.

“Saya siap menerima kritik jika kami tidak lolos,” ucap Ancelotti.

“Mereka (City) adalah salah satu tim terbaik dengan salah satu pelatih terbaik.

“Kami siap melawan mereka,” ujar dia. Sebelum duel kali ini, sudah tiga musim berturut-turut kedua kubu bersua di Liga Champions.

Kita harus tarik mundur ke musim 2021-2022 untuk melihat awal bentrokan beruntun City dan Madrid.

Kala itu, mereka dipertemukan pada semifinal.

City memenangi leg pertama dengan skor 4-3.

Saat pertarungan berlanjut di Estadio Santiago Bernabeu, Madrid balas menang 3-1 sekaligus membalikkan agregat jadi 6-5.

Musim berikutnya, kedua kubu bersua lagi pada fase serupa.

Kali ini Manchester City berhasil menuntaskan dendam kepada Real Madrid lewat kemenangan agregat 5-1.

Los Blancos balas menyingkirkan The Citizenas dari perempat final edisi 2023-2024 melalui adu penalti.

Mereka terpaksa melalui adu tos-tosan setelah agregat imbang 3-3.

Momen Jude Bellingham (kiri) mendapatkan kartu merah dalam lawatan Real Madrid ke markas Osasuna pada lanjutan Liga Spanyol (15/2/2025).

cs

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *