kisah penipu
BERITA UNIK

Kisah Penipu Berhasil Keliling Dunia Gratis

Inilah kisah penipu legendaris yang menyamar jadi Pilot dan berhasil keliling dunia gratis.

VIPBANDARQLounge

Bagaimana jika seseorang melakukan tindakan penipuan dengan nyamar sebagai pilot dan terbang keliling dunia dengan gratis ?

Meskipun terlihat seperti film-flim Hollywood, rupanya kejadian itu memang benar-benar ada di dunia nyata.

Ialah sosok Frank William Abagnale Jr. yang menjadi penipu cerdik itu.

Karena kelihaiannya memalsukan identitas, ia berhasil menyamarkan dokumen dengan berpura-pura sebagai seorang pilot gadungan.

Menerbangkan pesawat lagi! Aksi nekatnya ini sempat diangkat ke layar lebar dan dibintangi oleh aktor ternama Hollywood.

Selengkapnya, kisah Frank yang akan bikin kamu pangling.

Kisah penipu yang memalsukan indentitas menjadi pilot gadungan

Sebelum namanya besar sebagai pilot gadungan, Frank adalah sosok yang dikenal ahli dalam hal penipuan identitas dan finansial.

Salah satu kejahatannya yang terkenal adalah memalsukan cek senilai US$2,5 juta di 26 negara selama 5 tahun.

Aksinya ini bahkan dilakukannya saat Frank masih berusia 16 tahun.

Aksi yang membuat namanya dikenal publik ialah, saat dirinya sebagai seorang pilot dari maskapai Pan American World Airways (Pan Am).

Tak banyak orang yang menyadari kalau hal ini dilakukan sebagai bagian dari kelanjutan kejahatan finansial yang dilakukannya.

Yaitu supaya dirinya bisa menguangkan cek dengan setatusnya sebagai pilot.

Sialnya, baik maskapai atau Pan AM dan pihak bank tak mencurigainya.

Terbang gratis menuju ke bermacam negara

Langkah pertama dilakukan Frank ialah dengan menghubungi pihak maskapai dan mengatkan dirinya seorang pilot yang kehilangan seragam di hotel.

Ia juga berhasil memalsukan lisensi penerbangan yang seolah-olah dikeluarkan oleh Federal Aviation Administration (FAA).

Dengan ID pilot dan lisensi terbang palsunya, Frank berhasil menerbangkan pesawat ke 26 negara dengan total jarak tempuh 1.000.000 mil.

Dalam 250 kali penerbangan. Selama itu juga, pria yang lahir di Bronxville, New York, 27 April 1948 itu juga mendapat layanan inap gratis di hotel-hotel persinggahannya.

Momen yang menegangkan saat berada di ketinggian 30.000 kaki

Kehebatan Frank dalam melakukan penyamaran juga dibuktikannya saat ia ditawari untuk mengemudikan pesawat pada ketinggian 30.999 kaki.

Pilot di sebelahnya yakin kalau ia bisa melakukan hl itu. Frank tak kehilangan akal.

Sistem auto-pilot pun diaktifkannya secara cepat. Beruntung penerbangan hari itu berjalan lancar.

“Waktu itu saya sadar kalau nyawa dari 140 penumpang berada di tangan saya termasuk pula nyawa saya sendiri.

Saya langsng berinisiatif untuk menyalakan sistem auto-pilot, karena jangankan menerbangkan peasawat.

Untuk menerbangkan layang-layang saja saya tak bisa” tutur Frank dikemudian hari.

Kisahnya difilmkan dalam sebuah film berjudul ‘Catch Me If You Can’

Kemahiran Frank melakukan penipuan finansial hingga menyamar sebagai pilot gadungan, kemudian diangkat ke layar lebar.

Film ini dibintangi oleh aktor Leonardo DiCaprio. Film dengan rating 8,1 imdb itu adalah kisah nyata diambil dari kisah penipu Frank.

Sepak terjang Frank terhenti setelah ia tertangkap dan dipenjara di Petersburg, Virginia.

Tetapi, ia dibebaskan secara bersyarat dan harus mengajari anggota FBI mengenai metode penipuan identitas dan penipuan finansial yang dilakukannya.

Pada 1999, Frank mendirikan sebuah perusahaan di bidang jasa bernama Abagnale & Associates, yang memberikan edukasi tentang penipuan.

Frank juga menghabiskan waktu selama 30 tahun sebagai pakar dalam hal penipuan dokumen, pemalsuan dan penggelapan yang bekerja sama dengan FBI.

Editor BandarQ

cs

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *