Uncategorized

Game Open World Terbaik yang Bisa Kamu Mainkan di Akhir Pekan

VipBandarQ Lounge Game open world merupakan salah satu jenis game yang menawarkan sebuah dunia yang sangat luas dan bahkan nyaris tanpa batas. Biasanya, semakin besar ukuran dunia dalam sebuah open world, maka semakin kompleks dan dinamis pula dunia dalam game tersebut.

Itu sebabnya, game-game yang menawarkan sistem open world biasanya memiliki kapasitas ruang simpan yang sangat besar. Nah, sudah gak sabar untuk memainkan game open world di akhir pekan nanti? Simak dulu artikel ini, ya!

The Legend of Zelda: Breath of the Wild

Hyrule adalah sebuah dunia fantasi yang ada dalam sebuah waralaba besar berjudul Zelda. Nah, serial game berjudul The Legend of Zelda: Breath of the Wild rupanya telah menjadi salah satu tolok ukur tentang bagaimana game fantasi itu dibuat. Tak main-main, game buatan Nintendo ini dibuat dengan sistem open world dengan grafis yang cukup apik untuk sekelas konsol Nintendo Wii U dan Switch.

Cerita dari game ini memang terkesan tipikal dengan serial Zelda yang sudah-sudah. Kamu akan tetap memainkan karakter bernama Link untuk menyelamatkan Putri Zelda dan seluruh kehidupan di dunia Hyrule. Namun, dengan kesamaan ide tersebut, nyatanya game Zelda selalu mendapatkan tempat di hati para penggemarnya.

Musuh yang dihadapi juga sama seperti game-game Zelda terdahulu. Ya, antagonis terbesar dalam game ini siapa lagi kalau bukan Ganon, sosok legendaris yang selalu mengganggu ketenangan Hyrule sejak game Zelda pertama dibuat pada 1980-an lalu. Mau mencoba luasnya dunia Hyrule dengan segala elemen imajinasinya? Gak ada salahnya kamu mainkan game yang ditulis oleh Akihito Toda ini.

Game open world

Batman: Arkham Knight

Bagaimana rasanya berkeliling kota Gotham yang begitu besar dan kompleks? Yup, PS4, Xbox One, dan PC merupakan tiga perangkat yang bisa memainkan sosok Bruce Wayne yang bisa mengganas di malam hari dengan topeng kelelawarnya. Batman: Arkham Knight juga akan membawamu untuk bertualang dalam menghajar dan menghabisi musuh secara stealth atau sembunyi-sembunyi.

Memang, dunia Gotham dalam serial Batman kali ini tidak seluas game-game open world lainnya. Namun, jika berbicara mengenai visual, kamu akan dimanjakan oleh detail grafis kelas atas. 

Bagi penulis sendiri, Arkham Knight merupakan serial Batman dengan bobot cerita yang padat. Di sini, Batman akan menghadapi beberapa musuh bebuyutan macam Scarecrow, Two Face, Penguin, Deadshot, The Ridler, Harley Quinn, dan seorang penjahat misterius bernama Arkham Knight. Oh ya, tidak seperti game Batman lainnya, dalam game ini kamu bisa mengendarai dan mengendalikan kendaraan legendaris Batman alias Batmobile.

Far Cry 3

Tentunya seri ke 4 dan 5 dari nama besar Far Cry juga tetap merupakan serial open world yang apik. Namun, khusus Far Cry 3, kedalaman cerita dan grafis ciamik yang mampu ditampilkan Ubisoft ini mampu menjadi percontohan bagi game-game sejenis. Bukan tanpa sebab, game rilisan 2012 ini akan membawa gamer bertualang di dunia tropis yang sangat indah dan juga berbahaya.

Pengalaman crafting, berburu, meningkatkan skill, dan mengoleksi artefak adalah sederet kultur atau budaya bermain yang harus kamu jalani. Tidak hanya senjata api, kamu bisa memanfaatkan segala macam benda yang bisa dijadikan senjata, mulai dari panah, bom molotov, pisau, dan bahkan hewan-hewan buas. Yup, jika tak ingin membuang pelurumu, lepaskan saja harimau atau komodo untuk melumpuhkan musuh-musuhmu.

Oh ya, pada saat perilisannya, game untuk konsol dan PC ini mampu meraih banyak pujian dan penghargaan. Beberapa kritikus juga memberikan nilai yang nyaris sempurna untuk game karangan Patrick Plourde dan Jean Sebastien Decant ini.

Sleeping Dogs

Sleeping Dogs memang bukanlah game open wolrd terluas yang pernah ada. Namun, jangan tanyakan bagaimana serunya aksi dalam game ini. Kamu akan menjelajahi luasnya Hong Kong dengan segala macam hiruk pikuk dan tindak kriminalnya. Mengapa harus melakukan itu semua? Karena kamu akan memainkan karakter bernama Wei Shen, protagonis utama yang bertugas sebagai polisi untuk membongkar kedok mafia. VipBandarQ

Nah, dalam tugas-tugasnya, Wei Shen selalu menyamar dan mampu masuk ke lingkungan mafia terdalam di Hong Kong. Uniknya, dalam game buatan United Front Games ini, pada akhirnya kamu bisa memilih untuk lebih condong menjadi good cop atau malah bad cop.

Meskipun secara grafis terkesan agak ketinggalan zaman, game rilisan Square Enix ini mampu membuat gamer betah berlama-lama dalam memainkannya. Ada banyak gerakan-gerakan kombinasi dalam pertarungan tangan kosong.

Dying Light

Seru dan menegangkan adalah kata-kata yang bisa mewakili game buatan Techland ini. Ya, Dying Light merupakan salah satu game open world bergenre horor yang wajib kamu mainkan.

Game-game bertema apokaliptik zombi memang terkenal cukup menegangkan dan sudah sejak lama memiliki penggemar kuat. Nah, kelebihan dalam game ini adalah keadaan kota yang sangat dinamis, di mana itu akan menuntut kamu untuk selalu bergerak bagaimana pun caranya.

Mirip seperti Left 4 Dead atau State of Decay, zombi pada game ini lebih mematikan pada saat malam hari. Selain pandanganmu yang terbatas, masifnya zombi dan munculnya monster mematikan di malam hari bisa menambah keseruanmu dalam bermain.

Ghost of Tsushima

Bagi penulis sendiri, Ghost of Tsushima merupakan salah satu game samurai open world terbaik sampai saat ini. Bukan lebay, faktanya, game buatan Sucker Punch Productions ini memang menampilkan jalan cerita kompleks dan grafis yang benar-benar memanjakan mata. 

Berlatar belakang pada zaman feodal Jepang, game bertema samurai ini masih mempertahankan prinsip-prinsip dari seorang samurai dengan segala kehormatannya. Apalagi, kekuasaan Mongolia terhadap Jepang juga masih cukup masif dan bahkan menghancurkan sendi-sendi kehidupan di Jepang.

Nah, kamu akan memainkan karakter bernama Jin Sakai, seorang samurai galau yang tampak tidak bahagia dalam hidupnya. Layaknya open world lainnya, kamu bisa memainkan segudang misi sampingan yang ternyata bisa menambah ilmu pengetahuan kamu tentang budaya feodal Jepang. Oh ya, jangan mengharapkan open world dengan hiruk pikuk penduduk. Pasalnya, game ini menceritakan kisah di tahun 1200-an yang tentunya masih sangat jarang penduduknya.

The Elder Scroll V: Skyrim

Kamu akan memodifikasi karakter yang akan kamu mainkan di awal cerita. Oh ya, kamu bisa melakukan apa pun dalam game ini. Mulai dari melakukan hal-hal kecil seperti mencuri atau berburu, sampai membunuh siapa saja yang kamu jumpai.

Seorang raja pun bisa kamu bunuh atau lukai, yang pastinya akan berkonsekuensi dengan keselamatan nyawamu pula. Jangan tanyakan mengenai luasnya Skyrim karena game buatan Bethesda ini memang memiliki dunia open world yang sangat amat luas dan detail.

Grand Theft Auto V

Siapa yang tak kenal dengan waralaba berjudul Grand Theft Auto atau GTA? Seperti biasa, kamu bisa melakukan apa pun dalam dunia GTA. Mau jadi orang baik atau jahat semua pilihan ada di dalam tanganmu. Game rilisan 2013 ini akan membawamu ke dalam luasnya kota bernama Los Santos dan sekitarnya.

Secara umum, ada tiga tokoh utama dalam game ini. Semuanya saling berkaitan satu sama lain dan tentunya bisa kamu ikuti secara linier. VipBandarQ

Itulah beberapa game open world terbaik yang bisa kamu mainkan di akhir pekan. Sebetulnya, masih ada banyak game open world bagus lainnya. Namun untuk kali ini, kamu bisa memainkan game-game dengan judul di atas terlebih dahulu, ya!

cs

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *