11 Spot Terbaik untuk Melihat Gunung Fuji di Jepang. Dari Kaki Gunung Hingga di Balik Kaca Jendela!
VIP BANDARQ LOUNGE – Spot Terbaik untuk Melihat Gunung Fuji di Jepang. Siapa sih yang nggak kenal Gunung Fuji. Gunung dengan bentuk simetris yang jadi simbol negara Jepang ini emang jadi salah satu gunung paling terkenal di seluruh dunia. Keindahan Gunung Fuji udah nggak diragukan lagi. Kebayang nggak kalo kamu bisa menikmati keindahan Gunung Fuji secara langsung di depan mata?
Gunung Fuji adalah gunung tertinggi di Jepang. Meskipun Gunung Fuji tinggi dan besar, tapi untuk dapat melihat pemandangan Gunung Fuji secara spektakuler kamu harus tahu spot-spot terbaiknya. Sebelum berangkat ke Jepang, ada baiknya kamu cari tahu spot terbaik untuk melihat Gunung Fuji. Nggak perlu ribet,Berikut rangkuman untuk kamu:
1.Lake Kawaguchi jadi salah satu tempat paling populer untuk melihat Gunung Fuji. Letaknya yang berada tepat di kaki Gunung Fuji jadi salah satu spot terbaik
Lake Kawaguchi adalah spot paling terkenal untuk melihat Gunung Fuji. Kalo cuaca cerah, Gunung Fuji memang terlihat jelas dari sini. Lake Kawaguchi terletak di kota Kawaguchiko. Kamu bisa mencapai Lake Kawaguchi dengan naik bus sekitar 2 jam dari Tokyo. Biasanya traveller memilih untuk melakukan day trip ke Lake Kawaguchi, tapi kamu juga bisa menginap di sekitar Lake Kawaguchi kalo nggak puas lihat Gunung Fuji cuma seharian aja.
2.Kachi-Kachi Fuji Panoramic Ropeway sengaja dibangun untuk melihat Gunung Fuji. Naik kereta gantung ke atas dan pemandangan Gunung Fuji akan lebih jelas
Kachi-kachi Fuji Panoramic Ropeway adalah kereta gantung yang ada di sekitar Lake Kawaguchi. Kereta gantung ini akan naik ke atas sekitar 400 meter menuju observatory deck. Mulai dari kereta gantung Kachi-Kachi Fuji Panoramic Ropeway sudah terlihat pemandangan Gunung Fuji.
Dari observatory deck pemandangan Gunung Fuji akan lebih jelas lagi. Di dalam kereta gantung hingga di observatory deck kamu akan menemukan patung-patung binatang lucu yang berasal dari cerita lokal di sana.
3.Gotemba, selain bisa melihat Gunung Fuji dari dekat, kamu juga bisa belanja barang branded dengan harga murah. Kalau musim semi bonus bunga sakura juga
Gotemba adalah premium factory outlet yang terletak di kaki Gunung Fuji. Katanya Gotemba ini jadi best spot untuk melihat Gunung Fuji. Kalau lagi musim semi, bunga sakura bermekaran di sekitar Gotemba Premium Outlet ini. Barang-barang bermerk yang dijual di Gotemba juga terkenal murahnya kebangetan. Asik kan sambil belanja sambil lihat Gunung Fuji.
4.Fuji Q Highland Theme Park memberi sensasi melihat Gunung Fuji yang berbeda. Lihat Gunung Fuji di atas landasan roller coaster!
Fuji Q Highland adalah theme park yang terletak di kaki Gunung Fuji. Kamu bisa mencapai Fuji Q Highland dengan naik bus dari Stasiun Shinjuku Tokyo sekitar 1 jam 40 menit.
Dari Fuji Q Highland kamu bisa melihat Gunung Fuji. Sebaiknya kamu naik roller coaster bernama Fujiyama: King of Coaster. Dari lintasannya, kamu bisa melihat Gunung Fuji dengan jelas. AGEN POKER
5.Hakone terkenal sebagai old hot spring town. Menikmati sumber air panas alami sambil memandang Gunung Fuji adalah lifetime experience
VIP BANDARQ AGEN TERPERCAYA – Selain sebagai salah satu best spot untuk melihat Gunung Fuji, Hakone juga dikenal sebagai old hot spring town. Di Hakone ada banyak tempat mandi air panas alami yang indah. Hakone juga terkenal dengan crater lake-nya.
Di danau ini cobain naik cruise dan kamu bisa melihat pemandangan Gunung Fuji yang cantik. Hakone bisa dicapai dari Tokyo kurang lebih 2 jam berkendara.
6.Enoshima, pulau kecil di selatan Tokyo ini membuat kita melihat pemandangan Gunung Fuji dengan latar laut. Beda dari yang lain kan.
Enoshima adalah pulau kecil di selatan Tokyo. Jaraknya sekitar 2 jam dari Tokyo. Serunya melihat Gunung Fuji di Enoshima adalah kamu mendapat pemandangan Gunung Fuji dengan foreground laut. Saking indahnya, pemandangan ini jadi salah satu lukisan terkenal berjudul Thirty-six views of Mount Fuji yang dilukis oleh Hokusai sekitar tahun 1830.
Enoshima adalah pemandangan ke-25. Waktu terbaik untuk melihat Gunung Fuji dari Enoshima adalah pada awal April dan awal September, atau saat musim dingin ketika udara sedang cerah.
7.Oshino Hakai dan sumber mata air yang berasal bawah tanah Gunung Fuji. Melihat Gunung Fuji dari sini seperti masuk ke gambar kartu pos.
Oshino Hakai adalah kumpulan mata air yang bersumber dari air bawah tanah Gunung Fuji. Lokasi Oshino Hakai ada di Desa Oshino. Kamu bisa menikmati pemandangan Oshino Hakai yang indah dan Gunung Fuji. Rasanya seperti masuk ke dalam kartu pos.
8.Tokyo Sky Tree, bangunan tertinggi di Tokyo punya spot untuk melihat Gunung Fuji secara jelas. Makin tinggi kamu naik, makin bagus pemandangannya
Tokyo Sky Tree adalah bangunan tertinggi di Tokyo. Tempat ini jadi salah satu best spot untuk melihat Gunung Fuji. Lokasinya ada di Tokyo. Jarak Tokyo dan Gunung Fuji sendiri sekitar 100 km, jadi ketika cuaca cerah kamu bisa melihat Gunung Fuji dari Tokyo.
Kamu harus membayar 20$ untuk naik ke ketinggian 350 m dan 30$ untuk naik ke ketinggian 450 m. Nggak ada jaminan kalo kamu naik ke observatory deck yang lebih tinggi kamu akan melihat Gunung Fuji dengan jelas.
9.Tokyo Metropolitan Government Building, salah satu bangunan tinggi di Tokyo yang punya spot untuk melihat Gunung Fuji. Naik ke sini pun gratis.
Kalo kamu nggak rela bayar mahal untuk naik ke gedung tertinggi di Tokyo, kamu punya pilihan untuk tetap naik ke observatory desk di gedung tinggi secara gratis. Datang aja ke Tokyo Metropolitan Government Building di Shinjuku dan naik ke lantai teratas.
Dari sini kamu bisa melihat Gunung Fuji, sama seperti ketika kamu naik Tokyo Sky Tree. Bahkan di gedung ini ada cafe yang punya pemandangan indah di ketinggian.
10.Shinkansen dari Tokyo ke Osaka punya pemandangan Gunung Fuji yang indah ketika hari cerah. Bayar mahal pun rela deh.
Kamu bisa juga menikmati pemandangan Gunung Fuji dari jendela Shinkansen. Kalo kamu naik kereta super cepat Shinkansen dari Tokyo ke Kyoto atau Osaka, pilih untuk duduk di sebelah kanan. Di sekitar Stasiun Fuji St kamu bisa melihat Gunung Fuji yang megah dari balik jendela.
11.Gunung Fuji juga bisa terlihat dari jendela pesawat. Pastikan pesawat yang kamu tumpangi adalah pesawat dari atau menuju Haneda, Tokyo
Gunung Fuji juga bisa dilihat dari jendela pesawat! Asalkan kamu naik pesawat dari atau menuju Haneda Internatioanal Airport Tokyo, kemungkinan untuk melihat Gunung Fuji dari bird angle sangat mungkin. Kalau pesawatmu berangkat dari Haneda, berarti kamu sebaiknya duduk di sebelah kanan. Kalau pesawatmu akan landing di Haneda, berarti Gunung Fuji akan nampak dari kaca sebelah kiri pesawat.
Konon katanya, kalau kamu berhasil melihat Gunung Fuji secara langsung kamu akan dipenuhi dengan keberuntungan. Kepercayaan ini muncul karena Gunung Fuji dikenal sebagai gunung yang pemalu. Nggak semua orang bisa beruntung melihat Gunung Fuji secara jelas.
Katanya sih kalau hari cerah di musim dingin pada pagi hari akan meningkatkan kemungkinan melihat Gunung Fuji secara jelas. Nggak ada salahnya kan dicoba. Semoga beruntung!