Pahami Cara Mengobati dan Mencegahnya Panu
Vip BandarQ – Pahami Cara Mengobati dan Mencegahnya Panu,Ciri-Ciri panu perlu untuk diperhatikan dan diketahui oleh setiap orang. Sebab, penyakit kulit satu ini tak jarang membuat penderitanya menjadi merasa kurang percaya diri. Infeksi jamur ini, biasanya tumbuh tak terkendali dan disebabkan karena beberapa faktor. Seperti panas, lembab, kulit berminyak, hingga kekebalan tubuh lemah. Pada umumnya, ciri-ciri panu bisa ditandai dengan munculnya bercak-bercak berwarna putih, merah, atau coklat di permukaan kulit.
Panu juga biasanya dibarengi dengan beberapa gejala seperti gatal dan kulit bersisik. Lantas, apa sajakah ciri-ciri panu pada kulit?
Penyakit Kulit Panu
Pada dasarnya, beberapa jenis jamur yang hidup di kulit memang dapat hidup berdampingan dengan sel tubuh, dan saling mendukung. Banyak mikrobiota (atau organisme mikroskopik), termasuk jamur juga berperan untuk melindungi dari infeksi dan patogen lain yang dapat membahayakan atau menyebabkan penyakit.Namun, kadang jamur dapat berkembang biak secara berlebihan dan memengaruhi warna atau pigmentasi alami dari kulit.Kondisi ini juga bisa menimpa siapa saja, bagi mereka yang hidup di daerah dengan iklim subtropis.
Gejala dan Ciri-Ciri Panu
Awalnya, kulit akan terlihat memiliki semacam ruam (rash) yang kemudian berkembang menjadi bercak-bercak dengan warna putih, merah muda, merah, atau coklat dan bisa lebih terang atau lebih gelap dari kulit di sekitarnya.Bercak-bercak tersebut memiliki garis tepi yang tegas dan kadang bersisik. Bercak-bercak panu bisa terjadi di semua bagian tubuh, tetapi bagian tubuh yang paling sering terkena adalah leher, dada, punggung, dan lengan. Panu pada wajah juga bisa terjadi, terutama pada jenis kulit wajah berminyak.
Bercak-bercak pada kulit yang awalnya hanya pada area tertentu, lama-lama akan menyebar dengan cepat ke area sekitarnya. Bila kondisi cuaca sedang dingin atau sejuk, bercak-bercak pada kulit bisa menghilang. Namun, biasanya bercak-bercak itu menjadi lebih buruk saat cuaca sedang panas dan lembap.Bercak di kulit itu juga menimbulkan rasa gatal yang bisa mengganggu penderitanya.
Penyebab Panu
Penyebab panu utamanya adalah pertumbuhan jamur Malassezia yang cepat dan tidak terkendali pada permukaan kulit.Spesies yang paling umum menyebabkan panu adalah M. globosa, M. resta, dan M. sympodialis.Faktor bilogis dan lingkungan menjadi penyebab seseorang memiliki risiko lebih terkena panu. Berikut faktor risiko untuk terkena tinea versicolor, antara lain:
- riwayat keluarga terhadap penyakit ini
- keringat berlebih
- iklim lembap dan hangat
- sistem imun yang lemah
- menggunakan obat yang melemahkan sistem imun
- beberapa jenis kanker
Cara Mencegah Panu
- Jaga kebersihan tubuh dengan rutin mandi setelah beraktivitas atau mengalami keringat berlebihan
- Hindari menggunakan pakaian yang terlalu ketat
- Gunakan pakaian dengan bahan yang nyaman dan dapat menyerap keringat;
- Hindari penggunaan produk kulit yang sebabkan kulit memproduksi minyak secara berlebihan
- Hindari paparan sinar matahari secara langsung dalam jangka waktu yang cukup lama
- Gunakan tabir surya ketika kamu melakukan aktivitas di luar ruangan dalam waktu yang cukup lama
- Jika sebelumnya kamu mengalami penyakit panu, tidak ada salahnya untuk cegah penyakit ini kembali muncul dengan penggunaan krim antijamur pada area yang pernah alami penyakit panu.