5 Pemain Didatangkan MU dari Klub Championship5 Pemain Didatangkan MU dari Klub Championship
BANDARQ – 5 Pemain Didatangkan MU dari Klub Championship. Manchester United adalah salah satu klub terkaya di dunia. Dengan kekuatan finansial yang luar biasa, Setan Merah bisa berbelanja banyak pemain mahal. Ada pemain yang di datangkan Manchester United di boyong dari sesama klub besar Eropa.
Meski demikian, Manchester United terkadang juga mengincar pemain dari klub kecil. Bahkan, mereka pernah mendatangkan beberapa pemain dari klub Championship alias divisi kedua Liga Inggris. Inilah lima pemain di antaranya.
1. David Bellion
David Bellion
Pada musim panas 2003, Manchester United mendatangkan David Bellion, striker asal Prancis. Bellion direkrut dari Sunderland setelah mereka terdegradasi dari English Premier League (EPL). Bellion sendiri sebenarnya tumpul bersama Sunderland dengan torehan 1 gol dalam 22 laga.
Tak heran jika akhirnya Bellion hanya di plot jadi pelapis di Manchester United. Ia membela Setan Merah hingga 2006 dan menorehkan total 8 gol dalam 40 penampilan. Meski tak banyak tampil, Bellion turut memenangi trofi Piala FA dan Community Shield.
2. Ben Foster
Ben Foster
Ada pula Ben Foster, kiper asal Inggris yang di boyong Manchester United pada 2005. Foster di datangkan dari Stoke City yang saat itu bermain di Championship. Uniknya, saat di beli Manchester United, Foster belum sekali pun mencatat penampilan bareng Stoke City.
Setelah bergabung, Foster pun sempat di pinjamkan dahulu oleh Manchester United selama 2 musim. Ia baru bermain bagi Setan Merah pada 2007–2010, tetapi hanya sebagai kiper kedua. Foster mencatat total 23 penampilan bersama Manchester United dan turut memenangi empat trofi.
3. Tomasz Kuszczak
Tomasz Kuszczak
Manchester United kembali mendatangkan kiper pelapis dari klub Championship pada 2007. Ia adalah Tomasz Kuszczak, kiper asal Polandia. Kuszczak di beli dari West Bromwich Albion yang bermain di Championship setelah di pinjam pada 2006/2007.
Meski hanya jadi kiper kedua, Kuszczak mencatat cukup banyak penampilan bersama Manchester United. Tepatnya, ia bermain 61 kali di semua ajang hingga 2012. Total 11 trofi sukses di raih Kuszczak bersama Setan Merah, termasuk 3 trofi EPL dan 1 Liga Champions.
4. Lee Grant
Lee Grant
Sementara, nasib Lee Grant di Manchester United tidak sebaik Ben Foster dan Tomasz Kuszczak. Sebagai kiper pelapis, Grant di datangkan Manchester United dari Stoke City pada musim panas 2018. Saat itu, Stoke City baru terdegradasi dari EPL ke Championship.
Grant akhirnya bertahan membela Manchester United hingga 2022. Namun, ia hanya sempat bermain dua kali, masing-masing sekali di Piala Liga dan Liga Europa. Grant pensiun pada 2022 setelah kontraknya habis. Ia kini menjabat sebagai pelatih tim utama di Ipswich Town.
5. Daniel James
Daniel James
Pemain terakhir yang di boyong Manchester United dari klub Championship adalah Daniel James. Winger lincah asal Wales itu dibeli dari Swansea City pada 2019. Pada musim pertamanya, James langsung jadi andalan Manchester United hingga mencatat 46 penampilan di semua ajang.
Sayangnya, kesempatan bermain James makin menurun pada musim-musim selanjutnya. Ia pun hengkang pada 2021 dan merapat ke Leeds United. Selama membela Manchester United, James sendiri bermain 74 kali dan membuat 9 gol serta 9 assist. Namun, ia tak sempat meraih trofi bersama Setan Merah.
Manchester United beberapa kali mendatangkan pemain dari klub Championship. Namun, sebagian besar akhirnya hanya jadi pelapis dengan sedikit kesempatan bermain. Akankah Setan Merah memboyong pemain lain dari klub Championship?